Yamaha Akhirnya Merilis Motor Terbarunya Yamaha D’elight 125

Berita otomotif- Pabrikan motor asal Jepamg, Yamaha masih menjadi salah satu pilihan motor uang paling banayak digunakan di Indonesia. Yamaha punya banyak motor 125cc, salah satunya Yamaha D’elight 125. Skutik yang disebut bergaya Eropa ini merupakan sepupu jauh dari Fino yang dijual di Indonesia.

Motor tersebut adalah Yamaha D’elight 125. Secara sekilas melihat D’elight 125 maka akan teringat skutik Honda SH150i dan juga Piaggio Liberty. Karena dijual di Eropa, desainnya diarahkan lebih elegan ketimbang model retro klasik lainnya.Mengutip Greatbiker, bentuk lampu depannya memiliki kerucut di bagian bawah, sekilas mirip dengan potongan berlian.

Sementara untuk, lampu sein model tanam di tebeng depan dengan pola vertikal. Bagian deknya rata seperti layaknya skutik entry level. Joknya model sambung dan lumayan lebar. Bentuk bodi belakang senada dengan bagian depan dan lampu belakang besar. Fiturnya pakai sistem Start & Stop yang secara otomatis mesin mati saat berhenti lebih dari tiga detik, dan menyala lagi begitu gas diputar.

Tampilan dan Spesifikasi

Untuk tampilan klaster instrumen pakai layar LCD campuran digital dan analog.Roda depan pakai pelek 12 inci dan belakang 10 inci, dengan model pelek 6 palang. Dengan bobot kering hanya 101 kg membuatnya ideal buat komuter ringan dan santai. Mesinnya Blue Core berkubikasi 125cc, 1-silinder standar uro 5. Diklaim mampu menghasilkan torsi maksimum pada 5.000 rpm.

Adapun motor yamaha D’Elight 2021 ini, resmi meluncur dengan serangkaian pembaharuan dan kini hadir dengan gaya yang lebih universal dan juga dengan teknologi yang lebih modern dibandingkan dengan pendahulunya. Yamaha D’Elight 2021 memiliki bagian depan yang klasik dengan bagian lampu depan yang sudah di revisi. Motor ini juga hadir dengan pembaruan di bagian indikator dan juga terdapat kilatan krom yang memenuhi fairing pada kaki depan.

Motor ini sudah menggunakan mesin baru yang sudah mendapat sertifikasi Euro5 sebagai perubahan yang paling penting. Yamaha D’Elight 2021, hadir dengan teknologi Yamaha Start and Stop yang dapat memungkinkan mesin mati saat motor dalam keadaan diam, seperti dikutip Visordown. Teknologi Start and Stop yang biasa hadir pada kendaraan roda empat ini akan bekerja kembali pada saat melepas rem dan memutar gas lagi, mesin akan menyala sehingga pengendara dapat bergerak lagi.

Yamaha telah berhasil menata ulang motornya dan menambahkan teknologi Start & Stop baru dan hanya sedikit menambah bobot sepeda. The 2021 D’elight masih menjadi salah satu skuter dengan bobot paling ringan yang dapat Anda beli, dengan bobot 101kg. Untuk tipe mesinnya menggunakan Air-cooled, 4-valves, 4-stroke, EURO5, SOHC – Kapasitas : 125cc – Bore x stroke.

Like
Like Love Haha Wow Sad Angry